6 Aplikasi Kamera Tembus Pandang Di Kegelapan

Pernahkah Anda menonton acara televisi yang membahas tentang misteri dan mahluk halus? Jika ya, tentu Anda sangat akrab dengan program yang mengharuskan seseorang untuk menguji nyali di tempat yang dianggap angker atau kramat.

Nah, pernahkah Anda memperhatikan bahwa program acara televisi tersebut menggunakan kamera infrared untuk mengambil gambar peserta uji nyali yang sedang berada di tempat yang gelap? Apakah sebenarnya kamera infrared tersebut?

Kamera infrared dibutuhkan untuk mengambil gambar atau video di suatu tempat yang sangat gelap atau minim penerangan. Kamera infrared memiliki visibilitas untuk memotret dan merekam dalam keadaan gelap gulita. Artinya, kamera tersebut dapat tembus pandang di kegelapan malam hari.


Visibilitas tersebut tentu tidak dimiliki oleh kamera biasa, termasuk kamera ponsel Android yang paling canggih.  Namun, tak perlu khawatir, karena kini Anda bisa mengunduh aplikasi kamera infrared di Google Play Store secara gratis! Yuk, simak apa saja aplikasi kamera infra merah tersebut berikut ini!

6 Aplikasi Kamera Tembus Pandang Di Kegelapan 


1. Thermal Camera Fx 


Ada banyak pilihan aplikasi kamera tembus pandang di kegelapan yang bisa Anda dapatkan di Google Play Store, Thermal Camera Fx merupakan salah satu yang terbaik. Aplikasi ini tidak hanya menyediakan efek infrared pada saat Anda hendak mengambil atau merekam gambar, tetapi Anda  juga bisa menerapkan efek pada foto-foto yang sudah tersimpan di galeri smartphone.



Thermal Camera Fx menyediakan 7 preset warna yang berbeda dan dapat diubah dengan cepat untuk menghasilkan foto atau video yang sempurna. Di samping itu, aplikasi yang digagas oleh ILab ini juga mendukung autofocus, flash dan kamera depan. Aplikasi yang kompatibel dengan hampir semua perangkat berbasis Android ini bisa diunduh di sini.

2. Infrared Camera 


Ingin mencari sebuah aplikasi kamera infra red yang sangat mudah digunakan? Infrared Camera adalah solusi yang tepat. Pasalnya, aplikasi ini sangat easy-to-use. Serupa dengan Thermal Camera Fx, Infrared Camera juga memungkinkan Anda untuk menggunakan infrared saat mengambil gambar atau mengaplikasikan pada foto yang sudah tersimpan di Galeri.

Untuk memeriksa apakah Infrared Camera kompatibel dengan gadget Anda, ambil remote control televisi. Kemudian, tekan tombol yang ada di remote sembari arahkan inframerah remote control kearah lensa kamera.

Apabila aplikasi ini bekerja, maka cahaya inframerah dari remote akan tertangkap di layar gadget Anda. Aplikasi yang dikembangkan oleh Dennis Glowiszyn ini bisa Anda download secara gratis melalui Google Play Store di link ini.

3. Infrared Camera Effect Sim 


Aplikasi ini menawarkan sebuah sistem filter yang cukup canggih dan unik. Infrared Camera Effect Sim dapat mengubah gambar yang diambil dari lensa kamera biasa menjadi gambar dengan efek infrared. Aplikasi garapan Green Leaf Productions ini bisa digunakan pada perangkat berbasis Android 4.0.3 dan yang lebih tinggi. Jika Anda hendak mengunduh aplikasi Infrared Camera Effect Sim ini, silahkan kunjungi link ini.

4. Night Vision Camera 


Fingersoft mengeluarkan sebuah aplikasi yang dapat memaksimalkan kamera gadget Anda untuk mengambil gambar dalam gelap. Seperti yang kita ketahui, kamera ponsel biasa tidak memiliki fitur infrared yang mumpuni.

Oleh karena itu, Night Vision Camera cukup membantu Anda untuk mengambil gambar di tempat yang gelap dan tidak memiliki penerangan sama sekali. Aplikasi ini memiliki sensitivitas cahaya yang cukup baik. Bahkan, Night Vision Camera juga mendukung flash dan kamera depan.

Berbeda dari beberapa aplikasi kamera tembus pandang di kegelapan lainnya yang hanya bisa digunakan di perangkat Android 4.0.0 ke atas, Night Vision Camera bisa diinstal mulai dari perangkat Android 2.3 ke atas. Jadi, pengguna Android Gingerbread pun bisa menikmati aplikasi kamera inframerah ini. Night Vision Camera bisa diunduh di sini.

5. Seek Thermal 


Ini merupakan aplikasi kamera inframerah yang berkualitas tinggi. Pasalnya, aplikasi ini juga bisa mendeteksi suhu panas dari objek yang ditangkap mulai dari 40o-330oC. Aplikasi ini dilengkapi dengan sensor inframerah yang cukup optimal.

Anda bisa mengambil gambar atau video dan langsung mengirim ke kerabat atau membaginya di sosial media yang Anda miliki. Seek Thermal diproduksi dan dikembangkan di Santa Barbara, California, USA. Aplikasi yang bisa diunduh secara gratis ini bermanfaat untuk:



  • Mendeteksi kebocoran pada arus listrik, pipa atau dinding; 
  • Memudahkan Anda saat sedang berburu; 
  • Meningkatkan keamanan tempat tinggal hingga mencari benda atau hewan di tempat yang gelap.


Meskipun aplikasi ini bisa diunduh secara gratis, Seek Thermal juga menyediakan beberapa produk berbayar di dalamnya untuk membuat aplikasi kamera infrared ini semakin optimal. Silahkan download aplikasi ini di sini.

6. Thermal Imaging Heat Camera FX 


Meskipun namanya adalah Thermal Imaging Heat Camera FX, tetapi aplikasi ini tidak benar-benar bisa mendeteksi suhu panas objek. Aplikasi gagasan dari Circle Star Software ini memiliki efek infrared real-time yang dapat mensimulasikan forward looking infrared (FLIR) dengan tampilan kamera HD.

Aplikasi ini bisa Anda gunakan untuk mengambil gambar dari kerabat atau teman Anda dan menunjukkan suhu panas mereka. Wah, aplikasi kamera inframerah yang cukup jenaka untuk membuat prank ke orang-orang terdekat! Segera unduh aplikasi ini secara cuma-cuma di sini.

Dengan adanya beberapa aplikasi kamera tembus pandang di kegelapan yang tersedia di Google Play Store dan dapat diunduh secara gratis ini, maka Anda tidak perlu memberi kamera dengan lensa infrared.

Kini, Anda juga dapat memiliki kamera dengan efek infrared sendiri di perangkat Android Anda. Manakah aplikasi kamera infrared yang hendak Anda pilih? Yuk, segera download aplikasi pilihan Anda tersebut dan ambil gambar atau video dengan efek infrared!